Search Googling

Sabtu, 13 Januari 2018

Waspadalah ! Virus Digimine Bisa Menyebar Lewat Facebook Messenger Dan Menyerang Komputer Anda

Boomingnya uang crypto Bitcoin dan Altcoin rupanya membuat sebagian pihak memilih jalan pintas untuk mengumpulkna sebanyak-banyaknya Bitcoin dengan menghalalkan segala cara. Termasuk di antaranya menyebar virus yang memaksa komputer korban untuk bekerja menambang uang crypto.

Bulan lalu, perusahaan keamanan Trend Micro mengungkap temuan mereka tentang virus jahat yang disebut Digimine. Virus ini masuk ke perangkat komputer, baik PC maupun laptop melalui Facebook Messenger yang diakses dengan browser seperti Google Chrome. Seberapa ngerinya virus penambang Bitcoin itu ? Simak faktanya berikut ini.

1.      Mampu Menyebar Otomatis

Virus ini memiliki kemampuan untuk menyebar otomatis. Dikutip dari The Telegraph, Apabila akun Facebook milik pengguna login otomatis, maka Digimine akan mengirim tautan link penyebar virus ke semua teman-teman akun.

2.      Berbentuk File Dalam Format .Zip

Cara menyerang virus ini juga sangat cerdas. Ia akan mengirimkan tautan unduhan ke pesan Facebook seseorang yang jika diklik akan otomatis mengunduh komponen Bitcoin Mining (penambagan Bitcoin) dan langsung menyusup ke komputer. Nama file-nya pun menarik minat orang, yaitu video_xxxx.zip. Banyak pengguna internet memahami bahwa kode xxx berarti video porno.

3.      Berasal Dari Korea Selatan, Hanya Menyerang Desktop

Berbagai media seperti CNN, Liputan6 dan media-media luar negeri telah sejak Desember lalu mengabarkan temuan virus ini. Disinyalir Digimine berasal dari Korea Selatan dan telah menyebar ke berbagai negara. Di antaranya Azerbaijan, Ukraina, Filipina, Thailand, dan Venezuela.

4.      Pihak Facebook Mengklaim Telah Mengantisipasi

Trend Micro melaporkan bahwa mereka telah menyampaikan temuan itu ke pihak Facebook. Namun pihak Facebook mengklaim telah memelihara bebera sistem untuk mengantisipasi menyebarnya virus seperi Digimine.

"Kalau kami mencurigai komputer kalian terdapat malware, kami akan sediakan pemindaian anti-virus gratis," jawab Facebook.

5.      Bahaya Virus Digimine Terhadap Komputer

Karena menyebar dan menyusup ke dalam komputer, lalu melakukan aktivitas penambangan, maka virus ini sangat berbahaya bagi komputer. Kegiatan mining Bitcoin selalu identik dengan perlengkapan dan alat yang berspesifikasi tinggi. Jika virus ini memaksa laptop dan komputer biasa, maka akibatnya bisa ditebak. Komputer akan cepat rusak.

6.      Antisipasi Virus Digimine

Karena belum ada kejelasan dari pihak Facebook bagaimana tindakan dan aksi tegas mereka terhadap penyebaran virus ini, maka usaha kita hanya harus hati-hati. Jangan sembarangan mengunduh file kiriman orang di perpesanan.

Seiring kian banyaknya peminat Bitcoin, maka makin mahal pula aaset digital tersebut. Apalagi jumlah Bitcoin yang beredar akan dibatasi pada angka 21 juta. Maka para penambang berlomba-lomba untuk menggali dan menimbun aset berharga tersebut. Bahkan dengan segala cara ilegal.


Itulah kabar terbaru soal virus Digimine yang sangat berbahaya. Hati-hati, jangan klik tautan kiriman semabarangan atau dari orang yang kurang kenal di media sosial. 

0 komentar